Jangan sampai bad hair day membuat aktivitas terhenti dan mood pun terganggu. Ada cara cepat untuk mengatasinya. Kenapa tidak memanfaatkan aksesori rambut? Selain praktis dan ampuh menyelamatkan hari Anda, juga membuat tampilan rambut terlihat lebih manis.
Jepit kecil warna hitam
Nama populer lainnya adalah bobby pin. Bagaimana cara menggunakannya? Bad hair day biasanya "menyerang" poni. Tampilan poni yang berminyak akan merusak tatanan rambut secara keseluruhan.
Tapi jangan khawatir, jepit kecil akan mengatasi semua masalah. Tarik poni Anda ke belakang, lalu sematkan jepit untuk menjaganya tetap rapi. Jika ingin tampilan yang agak beda, sasak sedikit bagian poni sebelum dijepit. Lalu tata seperti jambul rendah yang dapat membuat wajah terlihat lebih panjang dan tampak lebih anggun.
Bando atau bandana
Fungsi aksesori ini hampir sama dengan jepit, yaitu menahan poni agar tak menganggu. Pilihlah bando atau headband yang sesuai dengan warna busana, sehingga penampilan tetap bergaya. Sisir rapi rambut sebelum mengenakan bando untuk hasil yang maksimal.
Untuk yang berdahi lebar, hindari bando dengan sisir yang akan menarik rambut dengan kuat ke belakang sehingga banyak mengekspos dahi Anda. Model ini juga makin membuat rambut menjadi lepek dan sulit diatur.
Bila pilihan Anda jatuh pada bandana, pastikan bentuk dan ukurannya cocok dengan ukuran kepala Anda. Hindari yang terlalu besar menutupi dahi bila wajah Anda bulat, dan hindari yang terlalu bermotif ramai bila wajah Anda mungil.
Scarf
Benda ini tak hanya bisa digunakan untuk aksesori busana saja. Di saat-saat tertentu, scarf bisa menyelamatkan Anda dari bad hair day.
Selalu sedia scarf dengan warna netral di tas atau laci kantor Anda. Lilitkan scarf Anda sebagai turban di kepala ala gadis Eropa, atau ikatkan sederhana seperti menggunakan bandana lalu biarkan sisa kainnya menjuntai di bahu sebagai aksen. Anda juga bisa meniru gaya Kate Middleton saat datang ke Kepulauan Solomon belum lama ini. Kate menggunakan Scarf di kepala yang ditata seperti gaya bajak laut.
Ikat rambut
Ini adalah aksesori rambut paling jitu untuk mengatasi bad hair day. Cukup gunakan ikat rambut elastis untuk menata rambut Anda. Model ekor kuda, cepol, atau kepang, sesuaikan dengan tekstur rambut dan bentuk wajah Anda.
Topi
Ini cara paling mudah untuk mengatasi bad hair day. Tinggal ambil topi favorit Anda untuk menutupi rambut lepek atau kusut Anda. Tidak semua acara Anda cocok menggunakan topi. Untuk acara santai dengan teman topi fedora atau topi bulat bisa jadi pilihan. Untuk acara formal sebaiknya pilih aksesoris rambut lain untuk mengatasi bad hair day Anda.
Trivia: Tahukah Anda penyebab bad hair day yang paling utama? Jawabnya adalah salah memilih shampo. Untuk wanita Indonesia yang tinggal di iklim tropis, pastikan memilih shampo yang mengandung pelembap tapi formulasinya disesuaikan untuk iklim tropis yang panas oleh terik matahari tapi juga lembab.
Pilih produk shampo yang dapat membersihkan kulit kepala dan rambut hingga tuntas. Rambut yang tidak bersih saat keramas, begitu kering pun akan lekas lepek dan sulit ditata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar