Alis mata menipis
Alis mata memang bisa menjadi
lebih tipis dengan bertambahnya usia, namun bisa jadi hal ini menandakan
adanya disfungsi tiroid. Kehilangan rambut alis bisa menjadi tanda umum
dari hipertiroid (tiroid terlalu aktif) atau hipotiroidisme (tiroid
tidak terlalu aktif). Tiroid membantu mengatur metabolisme dan hormon
tiroid sangat penting untuk produksi rambut. Jika Anda memiliki gejala
tersebut, tak ada salahnya berkonsultasi dengan dokter.
Mata berair
Menurut
Larry Benjamin, dokter mata di The Royal College, mata berair
kemungkinan besar terdapat infeksi yang disebabkan oleh virus. Jika
penglihatan Anda menjadi kabur, bisa jadi Anda mengalami Computer Vision
Syndrome (CVS) yang disebabkan kelelahan mata karena memandang layar
komputer. Hal ini membuat mata bekerja lebih keras berfokus pada piksel
di layar.
Benjolan kuning
benjolan
kuning, atau dikenal dengan xanthelasma palpebral, biasanya muncul di
kelopak mata dan bisa menjadi sinyal peringatan bahwa kadar kolesterol
Anda sangat tinggi. Benjolan ini merupakan timbunan lemak yang mengumpul
dan tumbuh di kelopak mata. Berhati-hati, terkadang bencolan ini
menjadi tanda awal dari penyakit arteri korener.
Jika Anda
melihat ada titik berwarna pada kelompak mata, bintik-bintik cokelat
tertentu, segera temui dokter. Bintik tersebut bisa menjadi tanda awal
dari kanker kulit, yang biasanya muncul pada bagian bawah kelopak mata
dan akan terlihat berwarna kecokelatan dengan pembuluh darah kecil.
Mata berdarah
Jika
mata Anda selalu berdarah dengan pembuluh darah yang pecah sehingga
membuat mata Anda bernoda kotor dan terasa sakit, ini bisa menjadi
sinyal bahwa Anda memiliki tekanan darah tinggi. Tekanan darah tinggi
menyebabkan pembuluh darah di retina menjadi kaku dan terpelintir yang
menyebabkan mata menjadi merah. Hal ini juga dapat meningkatkan risiko
stroke, sehingga harus segara menemui dokter untuk pengobatan.
Bagian mata yang putih berubah jadi kuning
Jika
bagian putih mata Anda berubah menjadi kuning dan bukan putih mutiara,
ada kemungkinan Anda menderita penyakit kuning, yang berkaitan dengan
masalah di hati dan kandung empedu. Perlu dilakukan tes darah untuk
mengonfirmasikan penyakit tersebut, jadi jika Anda ragu segera hubungi
dokter.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar