April 06, 2013

Tetap Elegan dengan Kebaya Bermodel Simple


TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Ketika mendengar nama kebaya, sudah terbayang bentuknya, pasti seperti itu-itu saja. Tapi yang ditampilkan desainer, Jeni Srimedaliyani, Sabtu (18/2/2012) di sebuah cafe kawasan Jl WR Supratman, jelas berbeda.
Salah satunya ditampilkan dari kebaya putih yang biasa dikenakan pengantin wanita. Kebaya ini tampil beda, dengan adanya ekor dan kerudung dari bahan tile. Kebaya dengan aksesories batu swarovsky itu, dipadukan dengan bawahan kain batik yang berpotonganl A line.  Tetap Elegan dengan Kebaya Bermodel Simple
"Ini lebih simpel tapi tetap elegan," kata Jeni.
Diakuinya, kebaya saat ini juga mengikuti trend. Berbeda jauh dengan desain kebaya sebelumnya, tahun 2012 ini desainnya cenderung simpel namun tetap memberi kesan elegan. Ornamen pernak-pernik hingga permainan motif pada detail rancangan kebaya tidak digunakan lagi.
“Kebaya simpel sekarang lebih diminati, masyarakat mulai bosan dengan model glamor pada kebaya,” lanjut Jeni.
Dalam acara yang dihadiri puluhan kaum sosialita perempuan kota Surabaya itu, Jeni menampilkan 12 model kebaya. Seluruhnya berpotongan sederhana, tapi tampil elegan, dengan pemilihan warna kain brokat yang lebih wah. Seperti ungu, merah hati, hijau, dan biru. Untuk warna-warna selain putih, bisa dimanfaatkan untuk kebaya dalam acara-acara resmi malam hari.
"Tapi yang kebaya putih untuk pengantin itu, ekornya bisa dilepas dan bisa jadi kebaya biasa juga," lanjut Jeni.
Sebagai bawahannya, Jeni memadukan kain jarik penuh motif batik. Berasal dari kain batik tulis dari Madura, Cirebon, dan Jogjakarta.
Para kaum sosialita yang menikmati fashion show kebaya ini ada yang tertarik pada salah satu kebaya. "Berapa harga kebaya yang putih itu? Saya tertarik nih," katanya.
Jeni menyebutkan ada tawaran Rp 7 juta, tapi karena ukuran akan mengikuti pemesan, maka bagi yang minat harus pesan dulu untuk menyesuaikan ukuran. "Jadi harganya bisa kurang atau lebih. Karena juga tergantung perniknya apakah sama atau ada yang ditambah atau dikurangi," tandas Jeni.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar