Konser Justin Bieber terpotong akibat insiden lemparan botol yang menimpa Justin Bieber. Ternyata ada penyebab lain yang membuat penonton melempari Justin.
Penonton merasa jengah dengan ulah Justin Bieber saat tampil di Anhembi Arena. Justin datang telat sejam lebih 20 menit di konsernya dan membuat fans menunggu.
Kekesalan penonton pun memuncak saat Justin menendang bendera Brazil yang dilemparkan oleh penonton ke jalan yang dilaluinya. Merasa tidak dihargai, penonton pun melempar botol air dan mengenai microphone Justin.
Seorang pengamat musik dari Brazil, Fellipe Gladiator memberikan kritikan mengenai konser tersebut. Dia mengatakan jika ego dan darah muda yang bergejolak dari Justin mengalahkan talentanya dalam bernyanyi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar