November 02, 2013

Debut Jadi Boyband Baru YG Entertainment, Ini Perasaan Para Member WINNER



Trainee YG Entertainment dari Tim A yang kini akan berganti nama menjadi WINNER akhirnya dipastikan akan debut sebagai boyband baru YG generasi selanjutnya, setelah memenangkan kompetisi dalam program ‘WIN: Who Is Next?’.

Debut Jadi Boyband Baru YG Entertainment, Ini Perasaan Para Member WINNER
Belum resmi debut, namun grup beranggotakan Kang Seung Yoon, Song Min Ho, Kim Jinwoo, Lee Seung Hoon, dan Nam Tae Hyun ini sudah berhasil mencuri perhatian fans dan para pemerhati musik. Dalam wawancaranya yang dilansir Allkpop, para member WINNER pun mengungkapkan perasaannya setelah berhasil memenangkan kompetisi yang cukup kuat tersebut.

Dimulai dari member tertua, Kim Jin Woo menyatakan, “Bahkan setelah menang di babak final, aku belum merasa puas. Aku akan bekerja keras agar tak merusak nama WINNER dan membuatnya bisa bersinar terang.”

Sementara itu sang maknae, Nam Tae Hyun mengungkapkan bahwa dirinya tak ingin terlalu puas dengan apa yang diperolehnya saat ini. “Kami belum debut. Sampai di hari kami debut, kami tak akan bersantai dan akan melatih kemampuan individu kami untuk menjadi pondasi yang kokoh sebagai grup. Di mana kami dan CEO kami (Yang Hyun Suk), kami masih banyak kekurangan. Kami harus bekerja keras sampai hari debut kami.”

“Ini adalah pertama kali aku bisa menjadi juara satu di hidupku. Banyak label yang ‘menempel’ di diriku sebelumnya, termasuk Kang Seung Yoon ‘Superstar K’, Kang Seung Yoon ‘High Kick’, tapi sekarang aku memiliki title sebagai WINNER, yang sangat aku banggakan.” Ungkap sang leader, Kang Seung Yoon.

Sementara sang rapper, Minho banyak mengucapkan terima kasih atas dukungan dari para fans. “Karena aku menangis dan sempat lengah saat di panggung final, aku lupa mengucapkan terima kasih kepada fans. Kami bisa menjadi WINNER karena voting dan dukungan dari fans. Aku tak ingin pergi tanpa mengatakan terima kasih.”

Terkait WINNER yang disebut sebagai Big Bang ke-2, Lee Seung Hoon menuturkan, “Senior kami, Big Bang adalah salah satu ikon yang telah melewati level teratas di industri K-pop. Sama seperti senior kami, aku harap kami bisa melewati hal yang hanya sekedar artis menjadi tim yang memimpin kultur Korea dan Asia. Kami tak mau menodai kehormatan senior kami dan ingin tumbuh menjadi musisi yang tampil di seluruh dunia.”

Seperti yang telah diberitakan sebelumnya, WINNER dikabarkan akan debut sekitar bulan Desember atau Januari mendatang, dan sebelumnya akan tampil menjadi pembuka tur konser Big Bang di Jepang pada pertengahan November mendatang. Sekali lagi, selamat untuk Tim A alias WINNER!^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar